Ads

Saturday 17 September 2011

Celana Jins Sesuai Bentuk Tubuh

Denim atau jins adalah mata rantai perjalanan mode dunia. Sejak kemunculannya, material ini selalu hidup mengiringi perjalanan mode dunia. Paling populer muncul dalam bentuk celana jins.

Dengan bahan yang sukar robek, celana jins cukup nyaman digunakan untuk beragam suasana dan gaya. Di tengah beragam model celana jins, perlu kecermatan untuk memilih yang pas dan sesuai dengan bentuk tubuh.





Tubuh PirPemilik bentuk tubuh ini membutuhkan celana jins yang pas di pinggang dan pinggul dan bisa membuat kaki terlihat lebih langsing dan jenjang.

Jangan kenakan yang terlalu ketat dan hindari penggunaan model skinny yang meruncing ke bawah atau pencil karena akan membuat bagian bawah tubuh terlihat makin besar. Lupakan pula celana bentuk baggy karena akan membuat Anda terlihat makin ‘penuh’. Model boot cut adalah pilihan paling aman.

Tubuh ApelCiri tubuh ini adalah lebar di bagian atas. Pundak lebar dan dada besar, namun mengecil di bagian bawah. Anda bisa mengenakan celana jins yang berbahan stretch. Kenakan bentuk yang slim atau bentuk boot cut untuk menyeimbangkan bagian pundak yang lebar.

Tubuh AtletisCiri bentuk tubuh ini nyaris lurus tanpa lekukan pinggul dan bagian pundak bidang. Anda yang memiliki bentuk tubuh atletis sebaiknya mengenakan celana jins yang bisa membuat tubuh terlihat lebih berlekuk. Pilih celana jins yang memiliki detil kantong di bagian belakang celana.

Tubuh Mungil Tubuh mungil memerlukan celana jins yang pas di tubuh dan berpotongan slim. Jangan mengenakan celana yang kedodoran karena akan membuat tubuh semakin ‘tenggelam’. Pilih celana berpotongan pipa yang lurus atau skinny jeans.

Tubuh Jam Pasir Bentuk tubuh ini bisa dikata paling ideal. Tapi para pemiliknya kerap kesulitan mencari celana yang pas karena mereka cenderung berpinggang kecil tapi pinggulnya besar. Anda bisa mengenakan jins berpotongan high waist untuk menonjolkan pinggang yang ramping. Celana berpotongan boot cut atau berpipa lurus bisa menyeimbangkan pinggul yang besar.

sumber : http://kosmo.vivanews.com/news/read/243113-piluh-celana-jins-sesuai-bentuk-tubuh


No comments:

Post a Comment